KUNYIT KUNING

 



Kunyit

Nama lokal Indonesia : Janar (Banjar), Konyet (Madura), Koneng (Sunda), Kunir (Jawa).

Nama latin : Curcuma longa Linn. syn., Curcuma domestica Val.

Keluarga : Zingiberaceae

Bagian yang digunakan : Daun, bunga, rimpang

Zat berkhasiat : Kurkuminoid (kurkumin), demothoxycurcumin, bisdemethoxycurcumin, saponin, minyak atsiri (sesquiterpen, urmeron, felandren, sabinen, borneol, dan zingiberen), alkaloid, tanin, sterol.

Manfaat : Menghentikan pendarahan, mengobati asam lambung, mencegah penggumpalan darah, melegakan hidung tersumbat, mengurangi nyeri haid, pembengkakan selaput lendir mulut, sebagai antigatal, antiseptik, antikejang, antinyeri, antioksidan, antimikroba, antiHIV, antikolesterol.

Beberapa cara penggunaan tanaman kunyit :

Asam Lambung

  1. Siapkan 100 g induk kunyit, 15 ml madu asli, 60 ml air hangat.
  2. Induk kunyit diparut lalu peras dan saring. Seduh dengan air hangat beri madu.
  3. Minum 2 kali sehari sebelum makan.

Mengurangi Nyeri Haid

  1. Kupas bersih 250 g kunyit lalu haluskan dengan blender tambahkan 300 ml air, saring kemudian rebus dengan 700 ml air. Tambahkan gula merah 150 g. Masukkan 100 g asam jawa dan ½ sdt garam, aduk rata, matikan api. Tunggu hingga uapnya hilang kemudian saring. Tuang ke dalam botol yang sudah disiapkan. Simpan di dalam kulkas.
  2. Minum 1 kali sehari baik hangat atau dingin.





Sumber : Curcuma longa (socfindoconservation.co.id)


Komentar

Postingan Populer